PC IAI Kabupaten Banggai
Berita IAIIndeks
Pengurus Cabang IAI Banggai

Menjaga Lingkungan Hidup Dengan Tidak Membuang Sampah Obat Sembarangan

Kolaborasi PC IAI Banggai Dengan Yayasan Penyu Pada Pekan Penyu Banggai

Left
banner 468x60

LUWUK, APOTEKERBANGGAI.COM – Yayasan Penyu Indonesia menggelar Pekan Penyu Banggai 2023, di  Kota Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.

Pekan Penyu Banggai 2023 merupakan pekan kedua kalinya yang dilaksanakan sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat terkait eksploitasi penyu yang ada di Kabupaten Banggai.

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445H

Kegiatan ini mengusung tema “Keren Tanpa Sisik” yang akan berlangsung hingga 28 Oktober 2023.

Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Setda Banggai, Ferlyn Monggesang, memberikan apresiasi Yayasan Penyu Indonesia yang berkolaborasi dengan Aliansi Konservasi Tompotika (AITo), serta seluruh pihak yang telah berperan dalam menyelenggarakan acara ini dengan baik.

PC IAI KABUPATEN BANGGAI TURUT BERPARTISIPASI
Memenuhi undangan dari Panitia Pekan Penyu Banggai 2023, Pengurus Cabang Ikatan Apoteker Indonesia Kabupaten Banggai turut meramaikan kegiatan dengan melakukan edukasi kepada masyarakat yang hadir.

PC IAI Kabupaten Banggai memberikan edukasi terkait upaya pelestarian lingkungan hidup, salah satunya dengan tidak membuang limbah obat dengan sembarangan.

Harapannya dari kegiatan ini bisa mejadi langkah awal kolaborasi lintas sektor dengan pihak terkait sehingga sesuai dengan slogan yang ada di Kota Luwuk, “PIA NA SAMPAH ALA” yang artinya : “LIHAT SAMPAH, AMBIL”

#apotekerpcbanggai #apotekerpedulilingkungan
#apotekermengedukasi2

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *