PC IAI Kabupaten Banggai
Berita IAIIndeks
Pengurus Cabang IAI Banggai

Kepala Dinas Kabupaten Banggai Membuka Kegiatan Inagurasi Kampung ASK ME DAGUSIBU

Salah Satu Program Kerja PC IAI Banggai

Left
banner 468x60

LUWUK UTARA, APOTEKERBANGGAI.COM – Mengawal kegiatan yang sudah dimulai pekan sebelumnya, apt. Edward Jamalu, S.Si, Sekretaris PC IAI Banggai memimpin Inagurasi Kampung ASK ME DAGUSIBU.

Kegiatan yang dipusatkan di Desa Kamumu, Kecamatan Luwuk Utara pada Sabtu, 14 Oktober 2023 berlangsung meriah dan sukses.

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445H

Sekretaris PC IAI Banggai bersama pangurus lainnya sebagai panitia berbagi peran sesuai dengan hasil koordinasi sebelumnya.

Sama dengan kegiatan sebelumnya, survei pendahuluan yang merupakan rangkaian kegiatan hari ini, bertindak sebagai Koordinator Lapangan, apt. Aulia Fachrazi, S.Farm

KEPALA DINAS KABUPATEN MEMBUKA INAGURASI KAMPUNG ASK ME DAGUSIBU

Berkesempatan hadir, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banggai yang memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan Inagurasi Kampung ASK ME DAGUSIBU.

Tampak dalam barisan undangan Pejabat pemangku kepentingan di Kabupaten Banggai tampak hadir Kepala Loka BPOM di Luwuk, Camat Luwuk Utara, Kepala Puskesmas Biak dan Kepala serta Perangkat Desa Kamumu.

Memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Panitia yang berjumlah 20 apoteker melayani sekitar 80 warga Desa Kamumu.

Panitia juga memberikan komunikasi, edukasi serta informasi terkait Program Kampung ASK ME DAGUSIBU kepada masyarakat.

Kegiatan sangat padat, setelah prosesi pembukaan dilaksanakan proses Inagurasi Desa Kamumu sebagai Kampung ASK ME DAGUSIBU yang isi dengan penandatanganan komitmen kerja sama antara PC IAI Banggai dan Perangkat Desa Kamumu, pelantikan kader obat desa dan penyerahan Plakat dan Sertifikat Kerjasama.

KEPALA LOKA BALAI POM MEMBERIKAN SOSIALISASI DAGUSIBU
Kepala LOKA Balai POM di Luwuk, Drs. apt. Darman, MPPM, memberikan materi Sosialisasi DAGUSIBU  kepada masyarakat dengan penyampaian yang apik dan sangat menghibur sehingga peserta mudah memahami materi yang disampaikan.

Setelahnya kegiatan berlanjut dengan Sosialisasi Dagusibu kepada warga desa yang dibawakan dengan apik dan sangat menghibur oleh Kepala Loka POM Banggai, Apoteker Darman.

Sebagai kegiatan penutup, dilaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga desa hasil kolaborasi antara Puskesmas Biak dan Apoteker Banggai. Setiap warga yang hadir di berikan kotak obat untuk disimpan di rumah.

KETUA PC IAI BANGGAI MENGAPRESIASI KEGIATAN INAGURASI
Dalam kesempatan berbeda, Ketua PC IAI Banggai, Apoteker Indra Pratama memberikan apresiasi kepada seluruh sejawat Apoteker Banggai yang terlibat dan semua pihak yang telah membantu sehingga acara dapat terlaksana dengan baik.

Apoteker Indra Pratama sendiri tidak dapat menghadiri acara karena sedang menjalani tahap pemulihan kesehatan setelah kurang lebih 2 minggu terbaring sakit.

Semoga lekas pulih dan bisa bergabung kembali Kakak Ketua.

Kegiatan ini merupakan rangkaian Peringatan Hari Apoteker Sedunia tanggal 25 September 2023 yang dilaksanakan oleh seluruh PC IAI di Indonesia.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *